NAGEKEO - Satuan Tugas Penanganan (Satgas) Covid-19 menyebut, pelaksanaan disiplin protokol kesehatan di Kabupaten Nagekeo, NTT saat ini lebih diperketat mengingat kurun dua hari terakhir covid di Nagekeo bertambah terus mengalami penambahan.
Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Nagekeo, Silvester Teda Sada menjelaskan, ahwal diperketatnya kembali disiplin prokes di Nagekeo, lantaran Nagekeo didapati 3 orang terkonformasi positif Covid-19.
Dikatakannya lagi, sebelumnya Kabupaten Nagekeo tersisa 5 orang aktif covid dan sedang menjalani isolasi mandiri dan juga terpusat. Namun, dengan adanya penambahan 3 orang tersebut maka Satgas menghimbau sekaligus menegaskan disiplin protokol kesehatan di Nagekeo menjadi prioritas utama pengetatan dalam penerapannya.
"Perhatikan PPKM di desa dan RT masing-masing. Batasi aktifitas kerumunan, termasuk urusan adat kematian dan pesta.Satgas desa/kelurahan dan relawan diminta kembali aktif bekerja untuk menjamin keselamatan warga nya dari ancaman virus corona, " ujar Sil kepada indonesiasatu.co.id, Jumat (15/10/2021) di ruang kerja nya.
Tambah Dia, kasus covid-19 di Nagekeo belum sepenuhnya belum dikatakan aman, justru hal yang berkenaan dengan pencegahan penularan virus mematikan itu harus lebih diperketat dan lebih ekstra waspada.
"Hasil kontak erat mulai menunjukkan tambahan kasus baru. Segenap warga khususnya di Desa Kelewae dan Nageoga (Paulewa), kami ingatkan agar mulai perketat protkes dan waspada terhadap potensi penularan.Jangan mengabaikan protokol kesehatan, " tutupnya.
Data penyebaran Covid-19 Kabupaten Nagekeo
Penyebaran Covid-19 Kabupaten Nagekeo antara lain, Kecamatan Aesesa 0 (nol), Kecamatan Boawae 6 orang, Kecamatan Nangaroro 0 (nol), Kecamatan Mauponggo 1 orang, Kecamatan Wolowae 0 (nol), Kecamatan Keo Tengah 0 (nol), Kecamatan Aesesa Selatan 0 (nol) dan positif warga luar Nagekeo 1 orang.
Data Vaksinasi di Kabupaten Nagekeo
Dosis I (satu), 29.930 orang. Dosis II (dua), 20, 4551 orang. Dosis III (tiga), 654 orang. Hari ini dosis I, 135 orang. Dosis II, 1.072. Target sasaran sebanyak 117.965 jiwa dengan presentase, dosis I, 25, 37%. dosis II 17, 42%. dosis III 0, 51%.