Preventif Melalui Disiplin Prokes dan Vaksinasi Sukses Menurunkan Covid di Nagekeo

    Preventif Melalui Disiplin Prokes dan Vaksinasi Sukses Menurunkan Covid di Nagekeo

    NAGEKEO - Covid-19 di Kabupaten Nagekeo, Provinsi NTT seluruhnya aktif masih tetap 5 orang sedang dalam masa isolasi mandiri serta terpusat. Tidak ada penambahan terkonfirmasi ataupun kesembuhan yang didapati hari ini.

    Hal itu disampaikan Juru Bicara Gugus Penanganan Covid-19 Kabupaten Nagekeo, Silvester Teda Sada, melalui pers rilisnya yang dikirimkan kepada indonesiasatu.co.id. Senin (11/10/2021) pagi.

    Kata Sil, masyarakat Nagekeo sangat diperlukan mentaati protokol kesehatan dan juga lebih ekstra dalam menerapkan serta melaksanakan hal yang telah menjadi kebiasaan baru tersebut.

    "Kita harapkan masyarakat Nagekeo lebih esktra melaksanankan disiplin prokes, " ucapnya.

    Gugus tugas covid juga, lanjut Sil, terus melakukan upaya penanganan dan percepatan Covid-19 semaksimal mungkin guna memutuskan penyebaran wabah mematikan itu agar tidak menjadi lonjakan baru di Kabupaten Nagekeo.

    "Kita juga harap masyarakat dan gugus tugas berkerjasama melakukan penanganan dan pencegahan bersama agar covid-19 tidak kembali mengalami kenaikan. Kalau hal itu dapat dilakukan maka, secepatnya Nagekeo akan menjadi zona hijau, " harapnya.

    Data Covid-19 Kabupaten Nagekeo

    Kasus terkonfirmasi 1.448 orang, sembuh 1.422 orang (98, 20%), isolasi 5 orang dan meninggal 19 orang (1, 32%).

    Data Vaksninasi

    Dosis I (satu), 29.753 orang. Dosis II (dua), 18, 489 orang. Dosis III (tiga), 654 orang. Hari ini dosis II, 450 orang. Target sasaran sebanyak  117.965 jiwa dengan presentase, dosis I 25, 22%. dosis II 15, 67%. dosis III 0, 51%.

    Preventif Melalui Disiplin Prokes
    Muhamad Yasin

    Muhamad Yasin

    Artikel Sebelumnya

    Akses Menuju Waduk Mbay/Lambo Memasuki Tahap...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Don Lantik 23 Pejabat Administrator...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Marianus Gaharpung Angkat Bicara Respont Upaya Somasi Kopdit Mitan Gita Terhadap Silverius Timu, Ternyata Ketua dan Pengawas Punya Hubungan
    Marianus Gaharpung: Sudahkah Kopdit Mitan Gita Diaudit Auditor Independen?
    Meneropong Lebih Dekat Sosok Ipda Bertho Komandan Upacara dalam Apel Penurunan Bendera HUT RI ke-77 Nagekeo
    Marianus: ​Pemkab Nagekeo Tidak Boleh Diam Atas Upaya Penolakan Pembangunan Mushola Nanganumba
    ​Justice Collaborator Ungkap Otak Dibalik Jebolnya Dana BTT 2021 BPBD Sikka

    Tags